Pelaksananaan Sub PIN Polio Desa Plodongan 2024


Kamis (18/1), Pemerintah Desa Plodongan memfasilitasi penyelenggaraan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio. Sasaran dari kegiatan ini adalah anak usia 0-7 tahun 11 bulan 29 hari di wilayah Desa Plodongan. Di Desa Plodongan sendiri, penyelenggaraannya terpisah menjadi 2, yaitu di Balai Desa Plodongan untuk sasaran yang belum masuk sekolah, sementara bagi sasaran yang sudah memasuki usia sekolah maka pemberian vaksinasi polio ini di satuan Pendidikan masing-masing, mulai dari PAUD, TK hingga SD.

 

Pelaksanaan PIN Polio merupakan program yang dicanangkan oleh pemerintah sebagai tindak pencegahan meluasnya KLB Polio yang menyebar di beberapa wilayah Indonesia. Target pemerintah Kegiatan ini dapat selesai dalam 2 putaran, putaran pertama dimulai pada 15 Januari 2024 sedangkan putaran kedua dimulai 19 Februari 2024. Adanya pemberian 2 tetes polio ini dapat mencegah terjadinya kelumpuhan pada anak dan kecacatan seumur hidup.

 


Total Dibaca

Desa Kami mengatakan tidak untuk

Contact Details

Telephone: 082227359000
Email:  pemdesplodongan@gmail.com
Website: https://plodongan-sukoharjo.wonosobokab.go.id

Jalan Raya Plodongan